Pembuatan Video Pembelajaran dengan VideoScribe Angkatan I - iyonesia

Breaking

About

Judul Blog

Thursday, October 22, 2020

Pembuatan Video Pembelajaran dengan VideoScribe Angkatan I

 Salam Edukasi, Salam iyonesia...

Bulan Oktober ini, Bang Iyon berkesempatan berbagi dan belajar dengan guru SMK, khususnya guru Bahasa Indonesia dan Fisika dari beberapa SMK di Sleman dalam Kegiatan yang bertajuk "Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran VideoScribe". Pelatihan dilaksanakan di SMK Negeri 2 Depok Sleman Yogyakarta, selama 3 hari yakni 19- 21 Oktober 2020. Pelatihan dibuka oleh Bapak Agus Waluyo, selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Depok. Dalam pelatihan ini Bang Iyon senantiasa ditemani rompi Sahabat Rumah Belajar, sekaligus mengenalkan rumah belajar pada para peserta. 

Peserta dikenalkan dengan portal rumah belajar, mulai dari sumber belajar, kelas maya, laboratorium maya, bank soal. Peserta diharapkan dapat memanfaaatkan portal rumah belajar yang disediakan secara gratiss oleh pemerintah. Peserta juga dikenalkan bagaiamana cara menjadi konten kreator untuk sumber belajar. Terutama konten video pembelajaran kaitannya dengan pelatihan yang akan dilakukan.

Videoscribe dipilih untuk pembuatan media pembelajaran oleh penyelenggara karena dari tampilannya videoscribe ini berbeda dengan video biasa. Ada semacam tulisan tangan atau whiteboard animation yang akan sulit dibuat dengan aplikasi video biasa. Harapannya pelatihan ini dapat membuat sumber pembelajaran menjadi lebih bervariasi terutama di era pandemi, masa belajar di rumah ini.

 

No comments:

Post a Comment